BATANGHARI, JambiSeru.com – Saat kunjungi Desa Pasar Terusan Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari, Jumat 20 Oktober 2023, anggota DPR RI Komisi IX Sutan Adil Hendra (SAH), menyampaikan bahwa stunting mengancam tumbuh kembang anak.
“Akibat gizi buruk, perkembangan otak anak kurang maksimal sehingga pertumbuhan anak terhambat. Ini dapat menyebabkan menurunnya kemampuan mental dan belajar pada anak,” ungkap SAH saat sosialisasi penurunan stunting yang dihadiri anggota DPRD Kabupaten Muara Jambi Najamuddin, Ketua Pokja BKKBN Ketahanan Keluarga Lansia Provinsi Jambi Novita Sari SPd, Pj Kepala Desa Pasar Terusan Azmil Umur dan masyarakat setempat itu.
Ketua Pokja BKKBN Ketahanan Keluarga Lansia Provinsi Jambi Novita Sari SPd menambahkan, anak stunting bisa diantisipasi sejak dini dengan perhatian khusus dari semua kalangan.
“Antisipasi ini dilakukan baik oleh orang tua maupun pihak terkait dengan memberi perhatian khusus sejak dini,” ungkapnya.
Acara ini ditutup dengan pemberian door prize berupa kulkas, mesin cuci, strika, rice cooker dan kompor gas. (nas)