ANGSODUO.NET – Kekuatan dan basis Ahmadi Zubir -Alvia Santoni (AZ-AS) makin menggeliat. Selain dukungan dari berbagai kalangan, Relawan dan Tim di setiap desa di kota Sungai Penuh, juga telah terbentuk.
Malam ini, Jum’at (2/10) Calon Walikota Ahmadi Zubir, mengukuhkan Tim di 5 Koto, yakni, desa Koto Bento, Koto Lolo, Koto Tengah, Koto Keras dan Koto Renah Kecamatan, kecamatan Pesisir Bukit, yang notabenenya adalah Basis AZ-AS.
Pengukuhan bertempat di desa Koto Bento, dihadiri sejumlah Tokoh masyarakat dalam wilayah kecamatan Pesisir bukit. Kondisi saat pengkuhan, terlihat antusias dan semangat dari Tim dan Relawan AZ-AS.
Calon Walikota nomor urut 1, Ahmadi Zubir dalam sambutannya mengatakan bahwa dirinya tidak menyangka antusiasme dari tim dan simpatisan dari 5 Koto yang hadir.
“Saya bangga kepada tim dan simpatisan di 5 Koto ini, antusias yang sangat luar biasa. semoga dengan dikukuhkannya tim ini bisa bekerja dengan ikhlas dan semangat kebersamaan,” ungkap Ahmadi.
Dia juga mengatakan, ni menjadi awal yang baik untuk kemenangan kita bersama pada Pilwako ini, demi Perubahan dan keadilan, tegasnya.
Dikesempatan yang sama Koordinator Tim Koto Lolo Pesisir Bukit, Jahidin S.Pd, menyambut baik apa yang disampaikan oleh Ahmadi Zubir. Dia juga menegaskan, bahwa tim dari 5 Koto Pesisir Bukit, tidak akan berhenti berjuang untuk kemenangan bersama.
“Kami tim dan Simpatisan tidak akan pernah ragu apalagi mundur untuk memenangkan AZA-AS, apalagi ini basis Pak Ahmadi Pesisir Bukit, kami akan bekerja dengan semangat bersama demi Sungai Penuh Maju dan Berkeadilan,” tegasnya.
Sementara itu, salah seorang tokoh masyarakat Pesisir Bukit, Mulyadi, optimis AZ-AS bisa memenangkan Pilwako Sungai Penuh. Pasalnya, pasangan AZ-AS memiliki kantong suara dan Basis yang cukup besar.
“Ahmadi punya basis Pesisir Bukit, koto Baru dan Hamparan Rawang. Sementara, Antos sangat jelas Pondok tinggi dan Sungai Penuh. Ini adalah modal yang sangat besar untuk keluar sebagai pemenang,” sebut Mulyadi, sambil menambahkan Basis ini memiliki mata pilih yang besar dibandingkan dengan kecamatan-kecamatan lainnya. (red)